Menjelaskan alur peristiwa dari suatu sinopsis novel yang dibacakan Skip to main content

Menjelaskan alur peristiwa dari suatu sinopsis novel yang dibacakan



Kompetensi Dasar :
    13.2 Menjelaskan alur peristiwa dari suatu sinopsis novel yang dibacakan

Lihat juga http://youtu.be/B5byK5jvfzY





Alur atau plot
       adalah jalinan peristiwa yang membangun sebuah cerita.

Tahap-tahap alur sebagai berikut:
1. Perkenalah
    Tahap ini merupakan tahap pembuka cerita, pemberian informasi awal, atau perkenalan nama-nama tokoh. Tahapan ini berfungsi untuk melandasi cerita yang akan dikisahkan pada tahap berikutnya.

2. Awal masalah
    Tahapan ini merupakan awal terjadi, atau pemunculan konflik-konflik.

3. Klimak
    Tahapan ini merupakan titik puncak dari konflik konflik yang terjadi. Klimaks sebuah cerita akan terjadi atau dialami pada tokoh utama yang berperan menjadi pelaku terjadinya konflik utama.

4. Masalah reda
    Pada tahapan ini konflik atau masalah telah berangsur–angsur dapat diatasi dan mulai hilang.

5. Penyelesaian
    Pada tahapan ini konflik atau masalah telah dapat diatasi atau diselesaikan. Berakhirnya sebuah cerita ada yang sedih atau sad end dan berakhir dengan senang atau happy end.

Jenis-jenis alur:
1. Maju
    merupakan bagian alur yang disajikan secara berurutan dari tahap perkenalan atau penyituasian , dilanjutkan dengan tahap pemunculan konflik, dan diakhiri dengan tahap penyelesaian.

2. Mundur / flash back
    merupakan jalan cerita yang dibuat oleh pengarang yang mendahulukan  tahap penyelesaian masalah lalu disusun dengan tahap tahap yang lainnya yang menceritakan peristiwa atau kejadian sebelumnya.

3. Campuran
    merupakan perpaduan antara alur maju dan alur mundur.
                   



Sinopsis Novel
Judul buku    : Rumah cahaya
Penulis        : Leyla Imtichanah
Penerbit        : Zikrul Hakim (anggota IKAPI)
Tahun terbit    : 2005
Tebal buku    : ii + 176 halaman

Sinopsis :
    Ia bernama Alva Raina Aurora Darmawan adalah anak orang kaya yang memiliki beberapa mal. Walaupun hidupnya serba berkecukupan namun ia selalu bete karena orang tuanya selalu pergi ke luar negeri dan pulangnya seminggu sekali. Raina Darmawan yang punya panggilan Ina itu di rumah bersama dengan pembantunya, yaitu Supranti.
    Suatu hari orang tua Ina pulang dari luar negeri dan tiba-tiba saja bertengkar. Mereka memutuskan akan bercerai. Tanpa sengaja Ina mendengar pertengkaran itu. Ina sangat sedih. Ketika di sekolah, Ina menangis, murung, dan tidak ceria seperti biasanya. Sampai Ina memikirkan cara bagaimana untuk menyatukan orang tuanya, yaitu kabur. Tapi…? Kabur ke mana? Ina pernah diajak Supranti ke panti asuhannya, “Rumah Cahaya” namanya. Ina memutuskan kabur ke sana.
    Di rumah Cahaya Ina belajar banyak hal, memasak, menyapu, mencuci baju dan lain-lain. Ia belajar sebagai anak yang tidak punya orang tua. Sedangkan di rumah orang tua Ina merasa sedih dan bersalah. Sampai akhirnya, teman Ina yaitu Jonatan menemukan Ina dan memberi tahu orang tua Ina. Mereka menjemput Ina dan menyampaikan tidak akan bercerai dan hidup kembali seperti semula.

Latihan Soal :
1. Tentukan alur cerita dari siopsis novel yang Anda dengar!
2. Tentukan bagian-bagian peristiwa berdasarkan alur ceritanya!

Comments

Popular posts from this blog

DRAMA. tegese, jenis-jenise lan unsur-unsur drama

DRAMA Drama mujudake seni pertunjukan sing nampilake lakon (paraga) ing pentas (panggung). Jenis-jenise drama :

TEMBUNG ENTAR, GARBA, SAROJA. tegese lan tuladhane tembung entar, garba lan saroja

Tembung Entar Tembung entar ing bahasa Indonesia diarani kata bermakna kiasan (konotasi). Tembung entar (tembung silihan) iku tembung sing wis oncat saka tegese sing baku utawa tembung sing ora kena ditegesi mung sawantahe. Tuladha :

Tegese ukara agnya, tuladha, lan jenise...

    UKARA AGNYA UKARA AGNYA yaiku ukara kang ngemu surasa pakon (perintah). Ukara agnya adate migunakake panamabang a , na, ana.lan en Tuladha :